Digimod saya kali ini adalah mobil asal Italia, yakni Fiat Argo. Fiat Argo ini konon katanya adalah penerus dari Fiat Punto. Fiat Punto sendiri saya kenal ketika dulu main game Need For Speed : Most Wanted di PlayStation 2. Karena di game itu Fiat Punto terkenal akan top speed nya yang rendah, saya mencoba digimod penerusnya dengan tema race look agar tidak terlalu "pelan".
Di digimod saya ini, saya mengaplikasikan widebody agar roda yang lebar dapat muat pas dengan fender mobil. Fascia depan disederhanakan agar tidak terlihat terlalu ramai. Lampu depan ditambahkan proyektor agar terlihat lebih garang dan pencahayaan yang lebih baik. Lampu depan dan belakang menggunakan clear smoke agar tampilannya menjadi garang. Intercooler yang terekspos di bagian depan menandakan bahwa mobil ini memiliki sistem turbocharged. Di bagian depan dan samping, pengaplikasian lip ditujukan agar memperbagus aerodinamika mobil ini.
Di atap, spion, dan pilar C mobil ini diaplikasikan stiker hitam agar tampilan mobil ini semakin garang. Velg Vossen VFS-1 gunmetal digunakan agar tampilan race look semakin kuat.
EmoticonEmoticon